Site icon Kecamatan Kedungkandang Kota Malang

Musrenbang Tahun 2021 Dalam Rangka Penyusunan RKPD Tahun 2022

Sederet program usulan pembangunan di wilayah Kecamatan Kedungkandang menjadi salah satu fokus Pemerintah Kota (Pemkot) Malang. Lantaran pengembangan wilayah timur ini bakal dijadikan sebagai Ibu Kota Malang kedua.

Progam pembangunan tersebut dibahas secara khusus dalam Musyawarah Musyawarah Pembangunan Daerah (Musrenbang) tingkat Kecamatan tahun 2022, hari ini (Kamis, 4/2/2021).

Wali Kota Malang Sutiaji menyampaikan, geliat pembangunan sederet infrastruktur yang tengah disusun di kawasan timur Kota Malang inilah yang membuatnya optimis bahwa Kedungkandang bakal menjadi Ibu Kota Malang kedua. Apalagi, saat ini wilayah Kedungkandang sendiri telah memiliki Pusat Perkantoran Terpadu (Block Office), Islamic Center, GOR Ken Arok, hingga akses Exit Tol.

“Kalau nanti itu (pembangunan, red) kita kejar, maka nanti Kedungkandang akan menjadi ibukota Malang yang kedua,” ujarnya saat menghadiri kegiatan tersebut secara virtual.

Sutiaji menambahkan, banyak pembangunan yang tengah berproses untuk segera direalisasikan di kawasan tersebut. Salah satunya, rencana pembangunan alun-alun Kedungkandang sebagai salah satu upaya Pemkot Malang dalam memberikan akses ruang publik.

Nah, langkah ini pula yang diyakini bakal mampu memikat daya tarik wisatawan guna mendorong pemulihan ekonomi. Yang mana, hal itu dengan mensinergikan potensi pariwisata yang ada. Seperti, Kampung Tematik, makam Ki Ageng Gribig hingga wisata air Rolak.

“Konsentrasi kami untuk pembangunan di Kedungkandang ini nanti, kami ingin membuat alun-alun di Kedungkandang. Jadi setelah jembatan Kedungkandang selesai, ini banyak investor yang melirik Kedungkandang,” jelasnya.

Dengan adanya mobilitas ke wilayah Kecamatan Kedungkandang, harapannya hal itu mampu menguatkan perekonomian warga setempat.

Sementara itu, Camat Kedungkandang Donny Sandito menyatakan setidaknya dalam Musrenbang kali ini ada 1.125 usulan pembangunan yang diajukan. Yang mana, di tahun sebelumnya usulan pembangunan di Kecamatan Kedungkandang merupakan yang paling tinggi se-Kota Malang.

“Jumlah kegiatan usulan Musrenbang yang terakomodir di Kedungkandang itu yang paling tinggi. Untuk tahun 2020 kita mencapai tiga puluh satu persen kegiatan yang terakomodir,” paparnya.

post by shies adja

sumber 

Exit mobile version